Hendrik tentang Hendrik

Sekilas profile saya bisa dilihat pada halaman profile. Namun karena ruang yg terbatas, saya coba tulis disini.

Ya berprofesi sebagai programmer. Programmer yg tidak ngantor di suatu pabrik atau kantor tertentu. Saya menyadari profesi sebagai Programmer tidak pernah terbayangkan di pikiranku. Sejak SMP (SMPN 1 Kediri) pernah ada ekstrakulikuler Komputer saja aku sama sekali gak berminat. Begitupun saat SMA (SMAN 2 Kediri), tak berminat .
Setamat SMA, ikut UMPTN pun gagal 2 kali. Akhirnya cari-cari sekolah sana sini , ketemulah Diploma I Pemrograman Komputer Universitas Brawaijaya Malang pada tahun 1996, saya masuk kesitu. Saat itu mungkin pikiranku sudah mentok “mau kuliah dimana dengan uang yang pas-pasan dan otak yang tidak terlalu encer ini ?” Pertemuan dengan D-I Pemrograman Komputer inilah yang membuatku “terpaksa” menyukai dan belajar komputer. Dan aku langsung jatuh cinta pada mata kuliah pemrograman PASCAL.

Mulailah aku menjejakkan kaki di Kota Malang yang dingin…..
Satu tahun aku tamatkan di D-I dengan hasil yang memuaskan. Kemudian aku nekat transfer ke D III Manajemen Informatika dan Teknik Komputer Unibraw walopun dana pas-pasan.
Lulus D III Agustus 2000, aku ngelamar kerja sana sini, alhamdulillah, panggilan pertamaku dan langsung diterima kerja di PT CSA (Catur Sentosa Adiparana, Distributor Bahan Bangunan ) www.csahome.com. Bekerja di CSA bagiku sangat berkesan, karena memang sesuai bidangku, yaitu programmer. 3 Tahun setelah bekerja di CSA aku keluar dan menjadi programmer freelance. Saat itu langsung mengerjakan berbagai proyek di antaranya di Pertamina UPMS V Surabaya (Online Payment) dan Program Kenaikan Pangkat PNS di Kantor Gubernuran Jatim - Biro Kepegawaian.
Pada awal tahun 2005 aku diterima di Pabrik Pengalengan Udang Golden Great Wall Indonesia yang berlokasi di Ds. Cangkir - Gresik. Kemudian keluar pada tahun itu juga. Mulai saat itulah, aku megambil suatu keputusan sebagai programmer freelance.

Sekilas itulah perjalanan karirku hingga saat ini sebagai Programmer dan mendirikan sebuah CV bernama CV IT Link Softwarehouse. Berbeda dengan ketika aku diposisi kuadran ke 1 (employee) , di kuadran ke 2 ini banyak kisah yang mewarnai kehidupan profesiku.

Insyaalloh, mulai dari pengalaman bekerja , pernik-pernik kehidupan sampai sekarang akan aku tuliskan di blog ini. Semoga bisa menambah inspirasi pembaca….

Hendrik C

hendrikc.blogspot.com

4 komentar:

Anonim mengatakan...

man.. yo opo kabare? tetep lancar bisnise yo?? :D

Anonim mengatakan...

Hallo mas ... waduh mas maaf ini komputerku meninggal dunia g tahu kenapa. Kalo desain database wes kelar tinggal coding ... komputere g mau kompromi. :(( sedih deh. tapi secepatnya tak benahin mas.

Anonim mengatakan...

Assalamualaikum wr wb
Yo opo kabare kang.selamat berkarya ya,semoga sukses selalu

hendrik mengatakan...

OK thanks boss , selamat berkarya juga

SIAKAD

SIAKAD
Sistem Informasi Akademik

Hit Counter


View My Stats

Simpeg

Simpeg
Sistem Informasi Kepegawaian

SIMPAU

SIMPAU
Sistem Informasi Perijinan Angkutan Umum